4 Oleh Oleh Khas Thailand Berupa Barang Untuk Souvenir Unik

Bertandang ke Thailand untuk liburan pasti menyenangkan. Tapi ingat, jangan lupa beli juga oleh oleh khas Thailand sebagai buah tangan. Terutama aneka souvenir unik untuk dibawa pulang. Nah, sudahkah Anda terpikirkan mau membeli apa?

Thailand dikenal sebagai salah satu negara tempat belanja murah. Tak heran bila para pelancong selalu menjadikan berbelanja sebagai salah satu agenda wajib. Terlebih ada banyak sekali barang-barang khas yang menarik untuk dibeli.

Maka dari itu kalau sedang di Thailand, jangan lupa untuk membeli souvenir-souvenir khas Thailand berikut ini sebagai oleh-oleh:

  1. Tas Gajah

Dinamai tas gajah karena pada tasnya terdapat gambar gajah. Tas khas Thailand ini tidak hanya unik, tapi juga keren dengan modelnya yang beragam. Harganya juga terjangkau dan mudah didapati di kawasan Chatucark Market.

  1. Porselen Benjarong

Bila Anda gemar koleksi keramik, barang ini bisa Anda pilih. Porselen Benjarong punya ciri khas dengan warnanya yang meriah. Bentuk-bentuknya pun unik dan cantik, mulai dari piring, gelas, vas bunga dan lainnya.

  1. Miniatur Patung Gajah dan Tuk Tuk

Thailand memang terkenal dengan ikon gajahnya. Jadi jangan lewatkan membeli miniatur hewan ini. Selain itu, ada juga miniatur Tuk Tuk. Yaitu alat transportasi khas Thailand yang memiliki roda tiga.

  1. Kain Sutra

Kain sutra Thailand memiliki ciri dengan corak dan warna yang cerah. Anda bisa membeli oleh-oleh ini dalam bentuk kain maupun lainnya. Beberapa pilihan ada jaket, kemeja, dompet, syal, selendang hingga piyama.

Untuk mendapat berbagai souvenir oleh-oleh khas ini, Anda bisa datang ke pusat-pusat perbelanjaan Thailand. Anda juga tidak perlu takut akan pusing mencari, karena hampir setiap lokasi memang menawarkannya.

Scroll to Top