Kosmetik Korea yang Halal Serta Berkualitas

Demam korea masih terus berlanjut dan kini memasuki era baru. Selain hiburan dan musik, korea juga terkenal dengan produsen dan pabrik kosmetik. Mereka mampu memproduksi kosmetik dan produk kecantikan dengan kualitas terbaik. Anda tentu ingin tampak seperti artis korea yang cantik dan menarik. Sebelum membeli, Anda perlu mengecek label halal terutama bagi mereka yang beragama islam. Untuk mengetahui kosmetik apa yang halal dari kore, simak daftar berikut ini:

Table of Contents

Daftar Kosmetik Korea Berlabel Halal

Puresh

Puresh membuat kosmetik dengan kandungan organik dan alami. Selain itu, mereka melakukan seleksi ketat sebelum proses produksi agar produk menjadi aman bagi ibu hamil. Pihak perusahaan juga menyatakan bahwa sertifikat halal yang mereka dapatkan adalah resmi dan telah melalui uji sesuai prosedur.

Cosmax Cosmetic

Cosmax cosmetic juga termasuk produk kecantikan korea yang sangat diminati. Brand tersebut menyediakan beberapa produk seperti toner, skincare, serum, dan kosmetik lainnya. Tentu saja, semua produk yang dijual telah menerima sertifikasi halal. Sebelum masuk ke indonesia, mereka secara resmi menjual berdasarkan peraturan yang berlaku di negara ini.

Beyond

Selanjutnya, Anda perlu mencoba beyond. Ini adalah brand kosmetik dari korea yang memperoleh label halal. Perusahaan dan tim produksi menggunakan komposisi dengan sertifikasi kesehatan dan halal yang valid. Selain itu, hasil penggunaan beyond pada kulit dan wajah menunjukkan efek yang menarik.

Belif

Kosmetik korea lain yang halal adalah belif. Brand ini sepertinya tidak asing lagi apalagi sering mengadakan promo. Anda akan menemukan beberapa varian produk seperti kosmetik kecantikan, skincare, dan perawatan yang lain.

Innisfree

Anda ingin tampil glowing seperti selebriti korea dan kosmetik yang sesuai adalah innisfree. Ini merupakan produk kecantikan dengan bahan yang aman dan tidak menimbulkan iritasi kulit. Banyak orang indonesia menggunakan produk tersebut menjadi bukti bahwa kualitas dan hasil sesuai dengan ekspektasi.

Whamisa

Whamisa juga termasuk kosmetik korea dengan kualitas terbaik. Produksinya terdiri dari beberapa varian dan brand. Anda dapat membelinya secara online atau order dari toko resmi. Pihak produsen juga menjamin semua bahan dan proses adalah halal.

Sunwoo Cosmee

Kosmetik korea halal selanjutnya adalah sunwo cosmee. Brand ini sangat terkenal bahkan sudah mencapai beberapa negara di timur tengah dan asia termasuk indonesia. Anda dapat menemukan berbagai produk dengan jaminan label halal yang sudah pasti. Selain itu, produk menggunakan bahan berkualitas dan komposisi yang aman secara kesehatan. Anda akan memperoleh hasil optimal saat dipakai secara harian.

Kosmetik Dan Label Halal

Kosmetik dari korea sangat bervariasi karena negara tersebut memang sedang gencar meningkatkan promosi dan penetrasi pasar. Anda akan menemukan beberapa brand lama dan baru yang saling bersaing. Masing-masing menawarkan produk kosmetik dan skincare yang menarik. Sebagai konsumen, Anda wajib mengenali komposisi dan label. Jika memang ingin membeli yang halal, beberapa brand telah disebutkan pada daftar sebelumnya.

Produk halal membutuhkan lisensi dan sertifikat dari badan berwenang. Jika ingin masuk ke indonesia, brand dan perusahaan harus mematuhi syarat yang berlaku. Selain itu, label halal juga menjadi jaminan bagi pengguna dan konsumen dari pemeluk agama islam. Mereka merasa lebih tenang karena kosmetik yang dipakai tidak melanggar syariat. Selain itu, label ini juga menjadi indikasi bahwa produk menggunakan bahan yang alami dan organik sehingga tidak berbahaya bagi tubuh.

Scroll to Top